Wellbeing Articles

Counseling

COUNSELING

Koperasi: Pilihan Aman Mengatur Keuangan di Tengah Krisis Akibat Pandemi

Lebih dari satu tahun masyarakat Indonesia terpaksa hidup berdampingan dengan pandemi COVID-19. Banyak aspek kehidupan kita pula yang terdampak, termasuk masalah finansial, baik bagi individu dan keluarga, maupun Indonesia dalam skala nasional. Oleh karena itu, sesungguhnya penting untuk membuat perencanaan keuangan yang baik dan tepat agar kebutuhan hidup tetap terpenuhi di masa-masa sulit ini. Misalnya dengan bergabung menjadi anggota koperasi.

Istilah koperasi mungkin sudah jarang terdengar dewasa ini sebab banyak orang lebih memilih menabung dan melakukan pinjaman melalui bank. Beberapa tahun belakangan juga dapat dikatakan bahwa masyarakat lebih familier dengan kegiatan investasi, seperti reksadana, deposito, atau saham sebagai sumber pendanaan tambahan. Namun, sesungguhnya jika kita mau mengenal koperasi lebih dekat, banyak sekali manfaat yang ditawarkan bagi kesejahteraan finansial kita. Apa saja fungsinya?

Manfaat Menjadi Anggota Koperasi

Berbagai lembaga koperasi telah hadir di tengah kehidupan bangsa Indonesia sejak era penjajahan kolonial Hindia Belanda. Sedari awal tujuan koperasi tidak pernah berubah, yakni memberikan kesejahteraan finansial terutama bagi rakyat dari golongan ekonomi kecil. Lembaga koperasi di Indonesia juga memiliki beragam jenis, seperti koperasi simpan pinjam, koperasi produksi, koperasi serba usaha, koperasi jasa, dan koperasi rumah tangga.

Melansir Kompas.com, Senin (22/03/2021), Sukamdiyo dalam bukunya, Manajemen Koperasi, mengungkapkan beberapa manfaat utama koperasi bagi anggotanya, yaitu:

  1. Sebagai tempat untuk menyimpan modal;
  2. Memberikan pinjaman atau tambahan modal bagi anggota yang memerlukan tambahan modal;
  3. Memberikan dana pinjaman untuk kebutuhan sehari-hari untuk biaya pengobatan, biaya pendidikan, dan biaya-biaya lainnya;
  4. Meningkatkan penghasilan bagi anggotanya, dengan membagikan sisa hasil usaha (SHU) sesuai dari koperasi;
  5. Menawarkan barang dan jasa dengan harga yang lebih murah.

 

Selain itu, lembaga koperasi umumnya juga memiliki keanggotaan yang bersifat terbuka, memiliki sistem pengelolaan yang demokratis, disertai dengan kebebasan dan otonomi. Tak jarang ada juga diselenggarakan berbagai pelatihan atau penyaluran informasi terkait perencanaan keuangan. Melalui kegiatan-kegiatan tersebut, para anggota yang tergabung juga dapat saling terhubung dan berpeluang memberikan kesempatan usaha bersama di kemudian hari. Oleh karena itu, sesungguhnya koperasi dapat menjadi solusi keuangan yang cukup baik di masa-masa krisis layaknya pandemi COVID-19 ini.

Gemah Ripah Siap Menjawab Kebutuhanmu

gemah ripah

Gemah Ripah menjadi satu-satunya koperasi terbesar dan berbadan hukum di Kompas Gramedia.

Sebagai bagian dari Kompas Gramedia, Koperasi Gemah Ripah telah banyak mengambil peran dalam membantu para karyawan memperoleh pendanaan tambahan sejak pertama kali dibentuk tahun 1978 atas dukungan Jakob Oetama, salah satu pendiri Kompas Gramedia. Hingga saat ini, lembaga Gemah Ripah telah beranggotakan lebih dari 2.900 karyawan KG dengan alokasi pinjaman sebesar Rp 3 miliar setiap bulannya. 

Sebagai lembaga koperasi terbesar dan satu-satunya yang telah berbadan hukum di Kompas Gramedia, Gemah Ripah menjamin penuh keamanan simpanan para anggotanya. Melalui akses pinjaman yang mudah, bunga yang kecil, serta dividen yang cukup tinggi dapat menjadi solusi keuangan kamu saat ini. Proses pendaftarannya juga mudah dengan berbagai syarat yang dapat kamu lihat di sini.

Kompas Gramedia melalui Koperasi Gemah Ripah hadir sebagai salah satu solusi dalam mengakomodasi kebutuhan dalam pengaturan finansial karyawan dengan berbagai fitur yang dihadirkan. Untuk itu, webinar Kognisi persembahan EAP hadir kembali dengan tema “Gemah Ripah: Koperasi sebagai Solusi Finansial di Kala Pandemi”, yang diselenggarakan pada:
🗓️ Jumat, 26 Maret 2021

🕑 14.00 s.d. 16.00 WIB

📌 Zoom meeting

Webinar ini menghadirkan Herman, General Manager Supply Chain Group of Manufacture Kompas Gramedia dan Ketua Koperasi Gemah Ripah Kompas Gramedia sebagai pembicara dan akan dimoderatori oleh Ryan Pradipta Suryadi, Financial Practitioner Pojok Finansial Kompas Gramedia. Kali ini kita akan membahas secara detail tentang fasilitas Koperasi Gemah Ripah dalam membantu menjaga kesejahteraan finansial karyawan KG. Sobat KG dapat mendaftar segera di bit.ly/EAPkoperasi.

Ditunggu kehadirannya, ya, Sobat KG!

 

Penulis: Brigitta Valencia Bellion

Referensi: Kompas.id, Kompas.com