Wellbeing Articles

Counseling

COUNSELING

Staycation di Hotel Unik untuk Liburan Akhir Tahunmu!

Suasana akhir tahun sudah mulai terasa, nih. Gak asing dengan pernak-pernik natal dan persiapan tahun baru. Apakah kamu sudah merencanakan agenda liburanmu dimana? Tapi masih takut berwisata di tempat ramai? Kalau begitu yuk coba staycation di tempat-tempat berikut ini untuk menikmati suasana yang baru!

1. Cottonwood Bed & Breakfast House Bandung

s 5316689

Cottonwood Bed & Breakfast House Bandung

Salah satu hotel keluarga yang memiliki harga murah namun fasilitas yang lengkap. Cottonwood Bed & Breakfast mempunyai beberapa tempat di sekitaran Bandung. Mereka terkenal dengan kamar yang memiliki dua lantai dengan fasilitas lengkap layaknya sebuah rumah dalam satu kamar. Pelayanan yang diberikan pun tidak tanggung-tanggung, setiap tamu akan diberikan welcome drink and snacks serta TV yang tersambung dengan akun Netflix sehingga langsung dapat ditonton dengan mudah.

Harga yang dibandrol untuk menikmati Cottonwood Bed & Breakfast mulai dari Rp400.000 dengan kasur yang cukup banyak sehingga kamu dapat memboyong keluargamu ke sini pula. Pemesanan dapat dilakukan di aplikasi-aplikasi pemesanan hotel maupun menghubungi hotel di akun instagram @cottonwoodbnb.

 

2. Liberta Malioboro Yogyakarta

s 5316690

Liberta Malioboro

Sesuai namanya, Liberta Malioboro merupakan penginapan yang dekat sekali dengan Jalan Malioboro, Yogyakarta. Dengan tema summer tropical, hotel ini terletak hanya 10 menit jalan kaki dari Malioboro! Fasilitas super lengkap dengan kolam renang membuat hotel ini sangat cocok untuk menjadi hotel keluarga yang ramah anak. Desain interior dan eksterior yang tidak kalah menarik akan membuat tamu dengan leluasa berfoto di setiap sudut dari hotel Liberta Malioboro.

Kamu dapat menikmati kenyamanan di Liberta Malioboro dengan harga Rp300.000 saja untuk satu malam. Liberta Malioboro dapat dipesan melalui aplikasi-aplikasi pemesanan hotel maupun mengunjungi instagram mereka di @libertamalioboro.

 

3. Nite & Day Semarang

s 5316688

Nite & Day Semarang

Lokasi hotel yang strategis dengan akses yang mudah karena berada di pusat kota Semarang serta tidak jauh dari Simpang Lima, Rumah Sakit St. Elisabeth, hingga tempat-tempat iconic Semarang seperti Lawang Sewu dan Tugu Muda. Setiap sudut hotel dihiasi dengan mural tempat-tempat terkenal di Semarang sehingga hampir keseluruhan isi hotel merupakan spot foto yang bagus untuk bisa diunggah di media sosial! Hotel ini merupakan hotel baru dengan fasilitas yang lengkap. Meskipun hotel ini termasuk hotel budget, tetapi hotel ini memiliki kamar yang luas serta TV kabel, jasa cuci, dan Wi-Fi yang cepat.

Harga untuk satu malam di Nite & Day dimulai dari Rp298.000 saja dan dapat dipesan di aplikasi pemesanan hotel.

 

4. The 1O1 Hotel Bogor

s 5316686

The 1O1 Hotel Bogor

Tidak ingin jauh-jauh dari Jakarta? Mungkin bisa berlibur ke Bogor. Well, Bogor tidak cuman Puncak saja, kok! Coba yuk The 1O1 Hotel Bogor yang terletak di Jl. Suryakancana, Kota Bogor. Letaknya tidak jauh dari pintu tol Jagorawi dan juga Kebun Raya Bogor, The 1O1 Hotel punya spot cantik yang tentunya Instagramable. Jika kamu ingin menikmati kuliner Kota Bogor, lokasi The 1O1 Hotel terletak di Pusat Kuliner Kota Bogor sehingga kamu dapat berjalan kaki berkeliling pusat kuliner kota.

Kamar di hotel ini luas dan menyediakan balkon jika kamu ingin menghirup udara kota Bogor yang asri. Tak lupa, coba juga kolam renang yang bersih dan aman untuk anak-anak. Hotel ini dibandrol dengan harga Rp700.000 per malam dan dapat dipesan di berbagai platform layanan pemesanan hotel.

 

Tahukah kamu, sebuah studi yang diterbitkan oleh University of Surrey pada tahun 2002, menemukan bahwa orang-orang paling bahagia ketika mereka merencanakan liburan. Tentunya staycation ini bisa menjadi opsi liburanmu dengan tetap menjaga protokol kesehatan. Bagaimana, sudah mulai terbayang akan menghabiskan liburan akhir tahun di tempat-tempat yang asyik dan tentunya nyaman? Yuk persiapkan liburanmu mulai sekarang agar tidak kehabisan kamar!

Penulis: Jihan