Skill eSports udah dewa? Udah cocok jadi Atlet eSports?
Eiiittss… sabar dulu! Jago doang nggak cukup kalau mau jadi atlet eSports.
Jadi atlet eSports yang ingin menjadi pro dan memiliki karier yang menjanjikan juga harus bisa memasarkan dirinya sendiri agar dapat memperoleh penghasilan. Karena penghasilan dari dunia esports itu tidak hanya dari uang hadiah turnamen saja, melainkan juga dari sponsorship.
GridGames dan Lazada hadir untuk memberikan informasi dan pengalaman bagi kalian yang ingin menjadi Atlet eSports Profesional melalui program GridGames Talks dengan tajuk Stay at Home and Become a Pro. GridGames Talks kali ini akan menghadirkan perwakilan dari EVOS yang bakalan berbagi tips bagaimana kalian bisa berkarir lewat game Free Fire. Evos juga mau kasih bocoran tentang program mereka untuk mencari tim yang akan berlaga di laga eSports ke depan.
GridGames Talk edisi Free Fire menghadirkan :
- Kama Adritya (Head of GridGames)
- Sawitri Hertoto (VP of Marketing Lazada Indonesia)
- Hartman Harris Christian (Chief Business Officer EVOS)
- Lidyawati (Brand Ambassador EVOS)
Selain itu, akan ada Fun Games Free Fire bersama Lidyawati (Brand Ambassador EVOS) dan bagi 1 orang MVP akan mendapatkan uang tunai sebesar 1 Juta Rupiah, jadi tunggu apa lagi?
Segera daftarkan diri kalian melalui bit.ly/gridgamestalks2
Webinar akan digelar pada Sabtu, 27 Juni 2020, mulai 15:00 - 17.30 WIB.
Kita tunggu kehadiran kalian gaes!