Info KG

Kompas Gramedia Menerima Kunjungan Siswa Siswi SMA Atisa Dipamkara

GODFRIDA WINDA PUTRI NOVIASIH

Corporate Branding Analyst - Dipublikasikan

Jakarta, 24 September 2024 – Kompas Gramedia menerima siswa-siswi SMA Atisa Dipamkara dalam acara kunjungan belajar di Ruang Ruby lantai 7 Gedung Kompas Gramedia. Acara kunjungan belajar ini menyediakan kesempatan kepada para siswa siswi untuk lebih kenal Kompas Gramedia sekaligus menggali lebih dalam tentang Jurnalisme di salah satu unit bisnis Kompas Gramedia, yaitu Kompas TV.

jpeg optimizer dsc08926

Abie Besman/News Eksekutif Producer Kompas TV sebagai narasumber kunjungan SMA Atisa Dipamkara

Kunjungan dibuka oleh Antonia Meyga selaku moderator dan penayangan video company profile Kompas Gramedia. Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari narasumber, yaitu News Executive Producer Kompas TV Abie Besman. Abie memberikan penjelasan lebih dalam tentang fungsi pers, pentingnya content & platform, bagaimana menciptakan narasi yang baik, profesi wartawan, dan hal lainnya dalam bidang jurnalisme. Sesi pemaparan ditutup dengan sesi tanya-jawab, yang diikuti oleh para siswa siswi dengan aktif dan antusias.

jpeg optimizer dsc08982

Kunjungan SMA Atisa Dipamkara by Multimedia Corporate Communication

Pada pengujung acara, Kompas Gramedia memberikan kesempatan kepada siswa siswi SMA Atisa Dipamkara untuk melihat ruangan redaksi Publishing 1 Gramedia Pustaka Utama (GPU), Grasindo, dan Kepustakaan Populer Gramedia (KPG) lantai 5 Gedung Kompas Gramedia Palmerah Barat dan Publishing 2 Elex Media Komputindo, MnC!, dan Bhuana Ilmu Populer (BIP) lantai 2 Gedung Kompas Gramedia Palmerah Barat.

Harapannya, kunjungan ini dapat memberikan bekal bagi para siswa siswi SMA Atisa Dipamkara, khususnya dalam menjelajahi dunia jurnalisme di kemudian hari. Semoga para siswa siswi mendapatkan pembelajaran dalam perjalanan akademik serta jenjang profesional di masa depan dan akan terus berinovasi dalam era digital.

jpeg optimizer dsc09038

Kunjungan SMA Atisa Dipamkara by Multimedia Corporate Communication