Pengembangan diri adalah penghemat waktu terbaik. Semakin baik dirimu, semakin sedikit waktu yang Anda perlukan untuk mencapai tujuan Anda. -Brian Tracy
Bertumbuh adalah salah satu hal terpenting yang dapat dilakukan untuk diri sendiri. Ketika kita mengembangkan diri, kita menjadi lebih siap untuk mencapai tujuan dan impian masing-masing. Pertanyaannya, sejauh apa proses pengembangan diri kita?
Pesta #PINTAR hadir untuk memfasilitasi setiap karyawan Kompas Gramedia mengenal dan memanfaatkan berbagai kenikmatan pertumbuhan yang gratis serta praktis agar selalu relevan di tengah pusaran perubahan.
Yuk, kenal lebih dalam mengenai Pesta #PINTAR!
Apa itu Pesta #PINTAR?
PINTAR merupakan singkatan dari Pengembangan Diri Untuk tetap Relevan. Event ini diharapkan dapat menjadi ajang bagi karyawan Kompas Gramedia untuk bertumbuh mengembangkan kemampuan mereka.
Dalam kegiatan ini, PINTAR berkolaborasi dengan Kognisi untuk membuat program belajar karyawan yang inovatif. Kognisi sendiri adalah produk dari Growth Center persembahan Kompas Gramedia yang akan membantu kita berkembang menjadi versi terbaik diri. Di Kognisi.id, kita akan menemukan banyak kursus pembelajaran daring praktis dan komprehensif untuk menunjang pertumbuhan diri dan perjalanan karir.
Lewat Pesta #Pintar, kita diharapkan mendapatkan kesempatan untuk eksplorasi diri di tengah rutinitas bekerja yang tidak ada habisnya. Tidak hanya belajar, lewat kegiatan ini kita juga berkesempatan untuk mendapatkan poin PINTAR Rp.500.000 setiap bulannya di MyValue, lho! poin ini dapat ditukar dengan berbagai voucher Gramedia, voucher hotel, dan berbagai opsi lainnya.
Lalu, apa saja yang perlu dilakukan untuk menyambut Pesta #PINTAR?
Ketika berkompetisi untuk mendapatkan reward dan menjadi versi terbaik diri kita masing-masing, ada beberapa hal yang perlu kita lakukan: mengunduh MyValue, menonton kelas/course di channel Pesta #PINTAR, mengikuti kelas hybrid bertanda #pestapintar, dan mengikuti Kognisi Mentoring.
Apabila masih bingung, kita daftar mengawali perjalanan belajar melalui beberapa langkah sederhana ini:
Mengunduh MyValue
- Untuk mengunduh dan mempelajari lebih lanjut mengenai aplikasi MyValue, kita bisa klik link ini.
Mendaftar kelas di kognisi.mykg.id
- Buka kognisi.mykg.id, lalu klik ‘masuk’
- Masukkan NIK dan password MY KG
- Setelah berhasil masuk, klik menu bar yang terletak pada pojok kiri atas
- Pilih bagian ‘learning’ untuk membuka halaman utama kelas-kelas.
- Geser tanda panah untuk mencari menu ‘kelas’ di halamam utama website, lalu pilih kelas “Roadshow #Pintar Bersama Kognisi Edisi Tribun Bogor”
- Klik daftar kelas Lengkapi data diri dan informasi yang dibutuhkan, lalu klik ‘Daftar Kelas’
Mengambil sesi mentoring di kognisi.my.kg.id
- Akses kognisi.mykg.id
- Klik garis 3 di pojok kiri atas
- Setelah klik garis 3, pilih opsi mentor
- Lalu, pilih masuk untuk log in
- Masukkan NIK dan kata sandi MY KG
- Selanjutnya, pilih mentor yang diinginkan dengan cara klik ‘Book Session’
- Pilih menu ‘Daftar jadi Mentor’
- Isi data booking sesi mentoring dengan orang yang sudah dipilih
- Terakhir, klik book sesi jika sudah mengisi data booking sesi mentoring maka kita dapat mengikuti sesi tersebut.
Setelah kita memastikan telah menyelesaikan beberapa langkah tersebut, kita dapat langsung mengikuti kegiatan Pesta #Pintar.
Setiap minggu, kita ditawarkan berbagai opsi kelas hybrid dan kursus online yang dapat diikuti oleh karyawan KG. Kita bisa mengikuti pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan lewat registrasi kelas yang telah dilakukan di kognisi.mykg.id. Semakin sering kita terlibat, semakin besar pula kesempatan kita untuk mendapatkan voucher Rp.500.000 di MyValue.
Jangan lupa untuk ikuti instagram Kognisi untuk tahu perkembangan mengenai Pesta #PINTAR setiap minggunya! Yuk, maksimalkan kesempatan untuk bertumbuh dan mendapatkan hadiah menarik di Pesta #PINTAR!