ITFiesta is back! Setelah penantian yang lama, kompetisi ICT berskala nasional ini kembali diadakan. ITFiesta merupakan sebuah wadah bagi siswa-siswi di Indonesia untuk menuangkan kreatifitas sekaligus mengasah kemampuan mereka dibidang ICT. Terakhir kali ITFiesta diadakan pada tahun 2009 dengan mendatangi sekolah-sekolah di 7 kota besar dan diikuti sebanyak 15,000 peserta yang berpartisipasi dalam berbagai kegiatan, seperti kompetisi, workshop dan seminar.
Di pertengahan tahun ini, ITFiesta kembali diselenggarakan dengan mengangkat tema Enlightening Youth in Digital Era: Digital Skills and Literacies. ITFiesta tahun ini, Diginusa bersama Asus Indonesia akan mengadakan serangkaian kegiatan yang terdiri dari kompetisi, workshop dan juga talkshow. Walau di tengah tantangan besar akibat pandemi, tidak menjadi halangan untuk tetap menyelenggarakan kompetisi antar sekolah dibidang IT dengan cakupan Nasional. Dengan memanfaatkan kemajuan teknologi yang begitu pesat, ITFiesta kali ini akan diadakan secara daring. Hal ini tentunya akan menjadi sebuah pengalaman baru dan unik yang berbeda dari penyelenggaraan sebelumnya.
Acara yang akan dimulai pada tanggal 9 Agustus sampai 25 September 2021 ini, akan mencari siswa - siswi yang berbakat lewat kompetisi IT dari jenjang SD hingga SMA/K. Kategori yang akan dilombakan adalah sebagai berikut
Kategori SD:
- Kelas 1&2 : Digital Painting
- Kelas 3&4 : Digital Drawing
- Kelas 5&6 : Digital Cartoon
Kategori SMP:
Kategori SMA:
- Video Kreatif
- Web Design for School
Kegiatan lainnya yang tidak kalah menarik adalah workshop yang akan diadakan setiap Sabtu selama 3 minggu berturut-turut di Bulan September. Melalui workshop siswa - siswi dapat langsung mempraktekkan ilmu yang mereka dapat sehingga diharapkan setelahnya dapat meningkatkan motivasi mereka membuat karya kreatif selama di rumah aja. Menggandeng Tim Akademik Diginusa, Robologee dan FSD Lab UMN, workshop ini akan memberikan edukasi yang tepat mengenai topik :
Let’s Make Digital Comic
Creating Your Own App!
Production Video 101: From Zero to Viral
ITFiesta akan ditutup pada tanggal 25 September 2021. Sebagai puncak acara, siswa-siswi akan disuguhkan talkshow dari pembicara ternama dengan topik “Young Enterpreneur: Siap Jadi Entrepreneur Sejak Dini!” untuk memberikan motivasi, insight dan karakter apa yang harus dimiliki jika ingin menjadi seorang Entrepreneur. Topik lainnya yang tidak kalah asik untuk dibahas adalah Artificial Intelligence dan Pemanfaatannya. Pembahasan ini akan memberikan pemahaman mengenai pentingnya AI di masa yang akan datang. Tentu talkshow ini tidak boleh dilewatkan untuk membekali siswa-siswi sehingga mereka memiliki kualitas sebagai anak muda ang siap menyongsong dunia di era teknologi 4.0 dan society 5.0.
Diginusa bersama Asus Indonesia berharap ajang kompetisi, workshop dan talkshow ini dapat menjadi bukti nyata keikutsertaan dalam memajukan pendidikan dan meningkatkan kualitas anak bangsa, khususnya dibidang Informasi dan Teknologi.