Acara dibuka dengan pemotongan dan penyerahan tumpeng dari Chief Executive Officer (CEO) KG Media Andy Budiman kepada Pemimpin Redaksi Kompas.com Wisnu Nugroho dan Pemimpin Redaksi Kompas TV Rosianna Silalahi
Dalam sambutannya, Andy berharap Kompas.com dan Kompas TV dapat terus mempertahankan nilai, relevansi, dan cita-cita dari para pendiri.
“Para pendiri kita memiliki cita-cita yang mulia yakni mengangkat martabat kemanusiaan dan menjadi suara dari hati nurani rakyat. Saya rasa, di situlah perannya untuk seluruh ekosistem Kompas,” ucap Andy dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (19/9/2023).
Pada kesempatan sama, Wisnu turut mengucapkan terima kasih kepada para pembaca dan karyawan. Ia pun berharap Kompas.com dan Kompas TV dapat terus memberikan dampak untuk masyarakat.
Ucapan selamat dan terima kasih juga diberikan oleh Rosi untuk Kompas.com dan tim Kompas TV yang sudah bekerja keras mempersiapkan salah satu rangkaian perayaan HUT ke-12 Kompas TV, yaitu Malam Puncak Indonesia 12aya yang digelar pada Senin (11/9/2023).
Bersuka Ria dilanjutkan dengan penampilan dance collaboration oleh karyawan Kompas.com dan Kompas TV yang diakhiri dengan menari bersama para karyawan. Penampilan dilanjutkan dengan musik akustik oleh Star Weekly (Kompas.com), Rock Geeks X Catheline (Kompas TV), dan Introvert Duo (KG Media).
Perayaan itu juga dimeriahkan dengan sejumlah permainan. Salah satunya, Waktu Bercanda Ria atau teka-teki silang bertema pengetahuan tentang Kompas.com dan Kompas TV.
Acara semakin meriah berkat kegiatan Giveaway Ria dari para board of directors (BOD) dan Doorprize Ria dari para partner.
Bersuka Ria juga turut menghadirkan bintang tamu, yaitu Introvert Duo, Alessa, dan Dazy Sub yang menutup acara dengan karaoke bersama.