Info Unit

Info Unit News

FLASH NEWS

Soft Launching Pengiriman Buku Bahan Ajar Universitas Terbuka

Pendidikan menjadi pondasi dasar dalam mencetak sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan mampu bersaing di tengah perkembangan zaman. Hal tersebut tentu sangat disadari oleh Kompas Gramedia, sebagai perusahaan yang telah banyak berkontribusi dalam mendukung kemajuan pendidikan. Salah satunya melalui pencetakan berbagai macam buku pendidikan, mulai dari tingkat sekolah dasar hingga tingkat perguruan tinggi.

Salah satu perguruan tinggi tersebut adalah Universitas Terbuka (UT), yang memercayakan proses cetak, setting, dan distribusi buku ajar mahasiswanya kepada Gramedia Printing dan KGX.

Dalam rangka acara soft launching program yang bertajuk “Cetak, Setting, Kirim Langsung Paket Buku ke Mahasiswa Universitas Terbuka” pada 21 Februari 2023, Direktur KGX Amelia Angelica dan General Manager Printing Service Adi Rahmanto menyambut kehadiran civitas akademika Universitas Terbuka di Warehouse KGX, Cakung.

Kepala Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan Universitas Terbuka Dr. Paken Pandiangan, S.Si., M.Si. memilih Gramedia Printing dan KGX karena yakin dengan rekam jejak yang telah lama terbukti dalam proses pencetakan buku.

“Sebelum mengunjungi Warehouse Cakung, kami sudah yakin dengan kualitas pencetakan buku dari Gramedia. Kepercayaan dan keyakinan kami semakin menguat setelah melihat langsung proses penyimpanan dan distribusi paket buku ajar untuk mahasiswa-mahasiswa kami,” ujar Paken di tengah kunjungan.

Saat ini terdapat lima program studi (prodi) yang buku ajarnya diproduksi oleh Gramedia Printing dan didistribusikan oleh KGX. Jumlah prodi berpeluang bertambah selama kerja sama ini berlangsung. Lima program studi tersebut adalah Administrasi Negara, Ilmu Komunikasi, Akuntansi, Manajemen, dan Hukum untuk 14 Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) di Palembang, Makassar, Maluku, dan 11 UPBJJ di Pulau Jawa.

“Dari lima prodi yang pencetakan dan distribusi buku ajarnya kini ditangani oleh Gramedia Printing dan KGX, kami harap ke depan dapat bertambah jumlahnya,” tambah Paken.

Proses pencetakan buku dilakukan oleh Gramedia Printing yang berlokasi di Cikarang dan Bandung dengan jumlah total 158 judul buku. Hingga tulisan ini dibuat, sudah ada paket buku yang diterima oleh mahasiswa sejak pengiriman perdananya pada 13 Februari 2023.

Amelia juga menjelaskan bahwa KGX siap mendukung penuh proses penyimpanan buku bahan ajar UT, sebelum nanti didistribusikan langsung oleh KGX kepada para mahasiswa UT di seluruh Indonesia.

“Selain di Cakung, kami juga punya beberapa gudang penyimpanan di kota-kota besar, seperti Semarang dan Surabaya, yang dapat dimanfaatkan dengan akses lokasi pergudangan yang terjangkau,” kata Amelia.

Kedua pihak berharap kerja sama ini dapat berjalan maksimal sehingga para mahasiswa UT yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dapat mengikuti proses pembelajaran dari kampus dengan baik.