Info Unit

Info Unit News

FLASH NEWS

Tribunnews.com Raih Penghargaan Kategori The Best Online Media dari BPOM

Jakarta, 4 Februari 2024 – Pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-23 Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) yang berlangsung di Jakarta Pusat pada Minggu (4/2/2024), Tribunnews meraih penghargaan dalam kategori The Best Online Media. Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala BPOM RI, L Rizka Andalusia, secara langsung menyerahkan penghargaan tersebut kepada Tribunnews. Rizka mengakui kontribusi luar biasa Tribunnews sebagai platform online berita yang mampu menyajikan berita baik, valid, dan kredibel.

Selama ini, Tribunnews dikenal sebagai sumber informasi yang tidak hanya menyampaikan berita secara akurat, tetapi juga berperan aktif dalam menerbitkan konten positif dan seimbang. Kontribusinya terhadap literasi masyarakat, peningkatan wawasan, dan pemilihan produk, seperti kosmetik dan makanan dinilai signifikan oleh BPOM.

"Kenapa ada penghargaan untuk media? Kita mohon bantuannya kepada rekan-rekan media untuk memberikan iklan yang positif, edukasi kepada masyarakat," jelas Rizka pada puncak peringatan HUT Ke-23 BPOM yang diselenggarakan di Jakarta Pusat, Minggu (4/2/2024).

Lebih lanjut, Rizka berterima kasih kepada semua stakeholder, kementerian, dan lembaga pusat serta daerah yang telah bekerja sama dengan BPOM. Ia mengapresiasi kolaborasi tersebut yang mendukung peran dan tugas BPOM dalam pengawasan obat dan makanan di seluruh Indonesia.

Dengan tema peringatan HUT ke-23 BPOM yang berkaitan dengan kosmetik, Rizka Andalusia juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk memilih kosmetik yang aman. Rizka menekankan pentingnya memilih produk yang telah memiliki izin edar dari BPOM dan tidak hanya memilih berdasarkan harga yang murah.

Selain itu, Rizka turut mendorong masyarakat untuk mendukung kosmetik lokal, memilih produk buatan Indonesia, dan tidak hanya terpaku pada iklan, tetapi juga melihat aspek positif dari produk yang dipilih.


Disarikan dari artikel Tribunnews.com "Tribunnews.com Terima Penghargaan dari BPOM Kategori The Best Online Media" oleh Aisyah Nursyamsi.